A PHP Error was encountered

Severity: 8192

Message: preg_replace(): The /e modifier is deprecated, use preg_replace_callback instead

Filename: libraries/Pagination.php

Line Number: 2

Backtrace:

File: /mnt/data/microsite/www/jendelaMPR-RI/application/controllers/Detail.php
Line: 14
Function: __construct

File: /mnt/data/microsite/www/jendelaMPR-RI/index.php
Line: 292
Function: require_once

Ketua Mpr Fasilitasi Kerja Sama Dengan Ceko | Jendela MPR-RI | tempo.co

14 DESEMBER 2015 | 13.02

Ketua MPR Fasilitasi Kerja Sama dengan Ceko

Kedatangan Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia Ivan Hotek pada 14 Desember 2015 disambut Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Zulkifli Hasan

INFO MPR - Kedatangan Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia Ivan Hotek pada 14 Desember 2015 disambut Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Zulkifli Hasan dengan tangan terbuka di ruang kerjanya di gedung Nusantara III, Kompleks Gedung MPR/DPR/DPD, Jakarta.

Duta Besar Ceko mengatakan hubungan kedua negara telah berlangsung lama, dan dirinya berharap hubungan kedua negara khususnya antarparlemen maupun bidang ekonomi ditingkatkan dan menjadi lebih baik.

“Meningkatnya hubungan antarparlemen akan mendukung kerja sama hubungan antarpemerintah kedua negara. Kami akan memfasilitasi jalannya kerja sama kedua negara,” ujar Zulkifli.

Zulkifli mengatakan kepada Hotek bahwa di Indonesia ada tiga kamar parlemen, yakni MPR, DPR, dan DPD. Dikatakan tugas MPR selain melantik dan memberhentikan presiden juga untuk mengubah konstitusi. Sementara Hotek menjelaskan bahwa parlemen di Republik Ceko mempunyai dua kamar, yaitu upper chamber dan people representative.

Lebih lanjut, Zulkifli mengatakan Indonesia terdiri dari beragam suku, agama, dan bahasa. Walau mayoritas penduduk Indonesia beragama Islam, tapi semua saling menghormati dan menghargai satu dengan yang lain. “Perbedaan justru menjadi keunggulan bangsa ini, bangsa Indonesia memiliki Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika," tegas Zulkifli.

Rencana ke depan, menurut Hotek, akan ada kunjungan ke Indonesia oleh pimpinan parlemen Republik Ceko dan para pengusaha. Zulkifli pun antusias bila nanti ada delegasi asing datang ke Indonesia. Dirinya akan memperlihatkan mengenai kehidupan yang ada di Indonesia. (*)

Foto Terkini