20 AGUSTUS 2015 | 12.32

DPD Dorong Pembangunan dari Pinggiran

Wakil Ketua DPD RI mengajak pejabat, stakeholder, pengusaha daerah, serta pemilik dan pimpinan media di daerah untuk mendorong pembangunan dari pinggiran.

INFO DPD - Dalam kunjungan kerja di Bengkulu pada Rabu, 19 Agustus 2015, Wakil Ketua DPD RI, Farouk Muhammad, mengajak pejabat, stakeholder, pengusaha daerah, serta pemilik dan pimpinan media di daerah untuk mendorong pembangunan dari pinggiran.

Melalui keberadaan anggota DPD RI sebagai wakil daerah di pusat, sinergi hubungan dengan stakeholder  diharapkan mampu menggerakkan program-program pemerintah pusat di daerah. Tentunya melalui mekanisme kerja komite-komite yang ada di DPD.

"Konsep nawacita pemerintah senafas dengan konsep DPD RI yaitu pembangunan Indonesia dari pinggiran. Pembangunan di daerah yang terlebih dahulu dipercepat. Jika daerah maju maka secara keseluruhan Indonesia pasti maju," tutur Farouk.

Dalam kunjungannya ini, Farouk Muhammad juga membuka rapat kerja DPD RI dengan perangkat pemda. Hadir empat anggota DPD dari Bengkulu, yaitu Ahmad Kanedi, Eni Khairani, Riri Damayanti, dan Muhammad Soleh. Total 33  provinsi diagendakan mengadakan rapat kerja daerah.

"Dengan rapat kerja anggota DPD RI bersama stakeholder daerah diharapkan membuka mekanisme baru dalam penerapan pembangunan di Indonesia. Kalau ada program daerah yang macet, DPD akan berunding dengan menteri terkait dan kita dorong untuk diselesaikan," ujar Farouk.

Dalam pertemuan itu Eni Khairani menyinggung soal efektivitas musrembang dalam hal penetapan transfer dana daerah. Muhammad Soleh  menjelaskan minimnya sinkronisasi program daerah dengan program pusat.  (*)

Foto Terkini